close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

30 C
Jakarta
Kamis, Februari 13, 2025

Strategi Jitu Jamsostek dalam Menangkal Kemiskinan Ekstrim di Depok

spot_img

Depok | VoA – Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) telah menjadi salah satu strategi utama dalam upaya percepatan penghapusan kemiskinan ekstrim dan pencegahan kemiskinan bagi pekerja serta keluarganya.

Pernyataan ini diungkapkan oleh Achiruddin, Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Depok, pada acara Ngopi Bareng (Ngobar) SWI yang diselenggarakan oleh Sekber Wartawan Indonesia (SWI) Kota Depok di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Kota Depok, Rabu (31/1/2024).

Dalam Ngobar SWI dengan tema “Perlindungan Jamsostek Mencegah Meningkatnya Kemiskinan Ekstrim,” Achiruddin menyoroti bahwa Jamsostek mampu mencegah pekerja dan keluarganya jatuh ke dalam kemiskinan baru, terutama saat mengalami guncangan ekonomi akibat kecelakaan kerja atau krisis ekonomi, termasuk PHK (Pemutusan Hubungan Kerja).

Baca juga:  Jokowi Resmikan Tol Cinere-Pamulang-Raya Bogor, Nilai Investasinya Capai Rp. 4 Triliun

“Khususnya ketika pekerja mengalami guncangan ekonomi akibat kecelakaan kerja atau krisis ekonomi, termasuk PHK,” ujar Aciruddin.

Achiruddin juga menekankan pentingnya perlindungan pekerja sejak usia produktif bekerja, yang dapat diakses dengan mudah oleh semua pekerja, baik yang berada di sektor formal maupun informal.

“BPJamsostek memberikan cakupan kepesertaan untuk berbagai jenis pekerja, termasuk Pekerja Penerima Upah (PU), Pekerja Bukan Penerima Upah (BPU), Pekerja Jasa Konstruksi (Jakon), dan Pekerja Migran,” tuturnya.

Meskipun BPJamsostek di Kota Depok baru mencakup sekitar 37 persen dari jumlah pekerja, Achiruddin menyatakan komitmen untuk terus meningkatkan kepesertaan Jamsostek bagi pekerja di kota tersebut. Kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk para wartawan, dianggap sebagai langkah kunci untuk mempercepat penghapusan kemiskinan ekstrem di Kota Depok.

Baca juga:  PDAM Tirta Asasta Tanggap Atasi Kendala Turbulensi Jaringan Pipa

“Untuk menumbuhkan harapan itu, maka kolaborasi dengan berbagai pihak termasuk para wartawan sangat diperlukan guna membantu percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem khususnya di kota Depok,”ungkap Achiruddin.

Ditempat yang sama, Ambar Hardijanti.W, Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan Jaminan Sosial dan bencana (Linjamsoscana) Dinas Sosial yang juga menjadi narasumber acara, menyampaikan bahwa tingkat kemiskinan di Kota Depok terus mengalami penurunan.

“Tahun ini angka kemiskinan Kota Depok 2,38 persen. Menempati peringkat keempat secara nasional daerah tingkat kemiskinan terendah,” ujar Ambar.

Baca juga:  Pidato Perdana Prabowo Setelah Menjadi Presiden RI

Lebih cermat dikatakannya, penduduk miskin diukur berdasarkan data Susenas, dengan menggunakan garis kemiskinan (GK) yang merupakan penjumlahan dari garis kemiskinan makanan (GKM) dan garis kemiskinan non-makanan (GKNM), jelasnya.

Dengan demikian, Jamsostek dan upaya pencegahan kemiskinan yang dilakukan oleh berbagai pihak, termasuk instansi pemerintah dan media, memiliki peran penting dalam menumbuhkan harapan untuk mengatasi tantangan kemiskinan ekstrim di Kota Depok. Kolaborasi lintas sektor diharapkan dapat menjadi kunci keberhasilan dalam mencapai target penghapusan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Kota Depok. (ed)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler

PT. ABINDO Luncurkan Almaz Fried Chicken dengan Misi Sosial dan Ekonomi

Pemalang | VoA - Pada tanggal 14 Juni 2024, PT. ABINDO tidak hanya meluncurkan satu brand baru, tetapi juga membuka peluang baru dan memberikan...

Dampak Kekecewaan Konsumen Terhadap Pembangunan Perumahan PT Rumahku Surgaku Berbuntut Gugatan ke Pengadilan

Tangerang | VoA - Pembangunan perumahan yang dipasarkan oleh PT Rumahku Surgaku melalui PT Fidemarko Maruchi Perkasa menimbulkan gelombang kekecewaan di kalangan konsumen. Ketidakpuasan...

Hemat Menyala Mitra Merana”  Isi Pesan Karangan Bunga yang Dikirim ke Kantor Gojek

Surabaya | VoA - Para mitra pengemudi Gocar mengirimkan karangan bunga kepada Gojek sebagai aksi damai menolak insentif dengan skema Hemat. Informasi yang telah dihimpun voa.co.id...

Nama Budi Leksono Masuk dalam Hasil Pemilu 2024 DPRD Surabaya Dapil 1-5, “Berikut Nama 50 Caleg yang Lolos

Surabaya | VoA- Di DPRD Surabaya Dapil 1, politisi senior PDI Perjuangan Surabaya, Budi Leksono kembali terpilih. Di dapil ini, ia didampingi Tri Didik Adiono atau yang akrab...

Fenomena Sosial Warung Madura Cukup Menarik Dikaji, Polemik Ini Direspon Senator Jatim dan Dinkopdag kota Surabaya

Surabaya | VoA - Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) menyatakan tidak pernah melarang warung-warung Madura beroperasi 24 jam. Alasannya karena toko kelontong Madura...

Wali Murid MAN Sidoarjo Ditarik Rp 12 Juta Sambat Lewat Media Sosial

Surabaya | VoA - Salah satu wali murid MAN  Sidoarjo mengeluhkan tingginya biaya yang ditarik bagi siswa baru. Pada tahun ajaran 2024/ 2025. Sekolah...
Berita terbaru
Berita Terkait