close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

33.2 C
Jakarta
Jumat, Februari 14, 2025

Reuni Akbar, Bento Lintas Angkatan SMP Negeri 3 Kota Depok Bersiap Memilih Ketua Alumni

spot_img

Depok | VoA – Hari Jumat, 29 Maret 2024, menjadi momentum istimewa bagi para alumni SMP Negeri 3 Kota Depok, yang akrab dikenal dengan sebutan Bento lintas angkatan tahun 1983-1998. Di Cafe The Clan, Kota Depok, mereka berkumpul untuk melangsungkan penjaringan calon Ketua Alumni.

Kehadiran perwakilan dari 16 angkatan menambah semarak acara tersebut. Panitia pelaksana dengan cermat mendengarkan visi dan misi dari dua calon kandidat, masing-masing diwakili oleh angkatan ’96, Hamzah, dan angkatan ’90, Imam Romanov.

“Kriteria untuk pemimpin alumni tentunya melibatkan karakter yang kuat, terutama dalam hal intelektualitas yang mencakup IQ, EQ, dan ESQ. Kami akan mempertimbangkan visi dan misi serta program-program yang diusulkan oleh kedua calon, dengan harapan dapat memilih pemimpin yang mampu menggabungkan aspek-aspek tersebut,” ujar Yulia Karmilu Wati, angkatan ’87, selaku panitia pelaksana.

Baca juga:  Keren! Pokmas Pondokcina Selesaikan Pembangunan RKB Sebelum Batas Waktu

Lebih lanjut, Yulia menjelaskan bahwa semula terdapat 9 kandidat, namun kini telah mengerucut menjadi 2 kandidat utama, yakni Bang Hamzah dari angkatan ’96 dan Mas Imam dari angkatan ’90.

“Kami berharap agar visi dan misi yang diusung dapat disatukan lintas angkatan untuk menciptakan masa depan yang lebih baik. Aksi nyata dari para alumni, tanpa memandang angkatan, menjadi penentu utama dalam pandangan kami. Generasi kami, dari angkatan ’83 hingga ’96, dianggap sebagai motor penggerak yang dapat memberikan inspirasi bagi angkatan di bawahnya,” tuturnya.

Baca juga:  Pengawalan TNI-Polri Amankan Eksekusi Lahan di Sawangan, Depok

Sementara itu, Hamzah, salah satu calon Ketua alumni lintas angkatan SMP Negeri 3, menyampaikan niatnya dalam acara tersebut untuk memberikan visi dan misi sebagai calon pemimpin.

“Hari ini, kami akan merumuskan visi dan misi untuk program kerja lima tahun ke depan, yang akan fokus pada kemanusiaan, pendidikan, dan kesehatan. Kami ingin melibatkan para alumni dalam memberikan kontribusi dan saran terkait ketiga hal tersebut,” ujar Hamzah.

Sebagai seorang Anggota DPRD Kota Depok saat ini, Hamzah berharap agar solidaritas lintas angkatan dalam organisasi alumni dapat ditingkatkan.

Baca juga:  Rutan Depok Didatangi Kakanwil Jabar

“Ini adalah upaya bersama para senior dari angkatan ’83 hingga ’98. Solidaritas ini harus terus dibangun, karena ini adalah hal yang luar biasa,” tandasnya.

Hamzah menegaskan bahwa organisasi alumni tidak boleh terpengaruh oleh politik partai, mengingat perbedaan preferensi politik di antara anggota-anggota alumni.

“Organisasi itu bagian yang terpisahkan dari partai politik karena semua angkatan ini kan ada yang senang partai politik A ada yang sedang politik B jadi organisasi ini tidak kita bawa ke ranah politik, ” pungkasnya. (ed)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler

PT. ABINDO Luncurkan Almaz Fried Chicken dengan Misi Sosial dan Ekonomi

Pemalang | VoA - Pada tanggal 14 Juni 2024, PT. ABINDO tidak hanya meluncurkan satu brand baru, tetapi juga membuka peluang baru dan memberikan...

Dampak Kekecewaan Konsumen Terhadap Pembangunan Perumahan PT Rumahku Surgaku Berbuntut Gugatan ke Pengadilan

Tangerang | VoA - Pembangunan perumahan yang dipasarkan oleh PT Rumahku Surgaku melalui PT Fidemarko Maruchi Perkasa menimbulkan gelombang kekecewaan di kalangan konsumen. Ketidakpuasan...

Hemat Menyala Mitra Merana”  Isi Pesan Karangan Bunga yang Dikirim ke Kantor Gojek

Surabaya | VoA - Para mitra pengemudi Gocar mengirimkan karangan bunga kepada Gojek sebagai aksi damai menolak insentif dengan skema Hemat. Informasi yang telah dihimpun voa.co.id...

Nama Budi Leksono Masuk dalam Hasil Pemilu 2024 DPRD Surabaya Dapil 1-5, “Berikut Nama 50 Caleg yang Lolos

Surabaya | VoA- Di DPRD Surabaya Dapil 1, politisi senior PDI Perjuangan Surabaya, Budi Leksono kembali terpilih. Di dapil ini, ia didampingi Tri Didik Adiono atau yang akrab...

Fenomena Sosial Warung Madura Cukup Menarik Dikaji, Polemik Ini Direspon Senator Jatim dan Dinkopdag kota Surabaya

Surabaya | VoA - Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) menyatakan tidak pernah melarang warung-warung Madura beroperasi 24 jam. Alasannya karena toko kelontong Madura...

Wali Murid MAN Sidoarjo Ditarik Rp 12 Juta Sambat Lewat Media Sosial

Surabaya | VoA - Salah satu wali murid MAN  Sidoarjo mengeluhkan tingginya biaya yang ditarik bagi siswa baru. Pada tahun ajaran 2024/ 2025. Sekolah...
Berita terbaru
Berita Terkait