close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

25.4 C
Jakarta
Senin, Februari 17, 2025

Lomba Dayung Menyemarakan Festival Pasar Baru Jakarta Pusat

spot_img

Jakarta | VoA – Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) bersama dukungan Baznas menggelar Festival Pasar Baru. Acara ini turut dimeriahkan dengan Lomba Dayung yang diikuti oleh perwakilan dari delapan kecamatan di wilayah Jakarta Pusat, Sabtu (09/11/2024)

Festival tahunan yang telah menjadi tradisi ini bertujuan mengangkat sejarah serta mempertahankan nilai budaya Pasar Baru sebagai salah satu ikon kota Jakarta.

sambutan Walikota Jakarta Pusat Dhany Sukma

Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma, beserta jajaran pejabat setempat hadir untuk membuka festival yang telah lama dinantikan. Turut hadir pula Kepala Sudin, Asisten Wali Kota, serta para Camat di Jakarta Pusat.

Baca juga:  H. Bambang Sutopo Adakan Senam Sehat dan Dukungan UMKM untuk Warga Cilodong

Acara ini sekaligus menjadi momen bersejarah untuk mengingatkan kembali bahwa Pasar Baru, yang didirikan sejak tahun 1820 pada masa kolonial Hindia Belanda, merupakan pusat perbelanjaan legendaris dengan nilai historis yang tinggi.

Dalam sambutannya, Wali Kota Dhany Sukma menyampaikan bahwa Pasar Baru memiliki sejarah panjang sebagai “meeting post” atau tempat bertemunya berbagai komunitas dan etnis.

“Pasar Baru dibangun sebagai penunjang kawasan Weltevreden, dengan penduduk yang berasal dari berbagai latar belakang. Di sini terjadi perpaduan budaya dan etnis, seperti komunitas India, Tionghoa, dan warga lokal, yang menciptakan keberagaman budaya serta menjadikannya warisan sejarah yang harus tetap dijaga,” ungkap Dhany Sukma.

Baca juga:  YCDS Resmikan Kantor Baru dan Luncurkan Produk Kuliner Unggulan

Lebih lanjut, Wali Kota menegaskan pentingnya kegiatan seperti Festival Pasar Baru dalam mempromosikan pariwisata di Jakarta Pusat, khususnya Pasar Baru sebagai pusat perbelanjaan bersejarah.

“Dengan menggeliatnya pariwisata, perekonomian masyarakat di sekitar Pasar Baru diharapkan dapat kembali meningkat, mendukung kesejahteraan warga,” tambahnya.

Festival Pasar Baru 2024 berlangsung meriah di Jalan Antara, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat. Salah satu acara puncak festival adalah Lomba Dayung di anak Sungai Ciliwung yang mempertemukan delapan kecamatan yakni, kecamatan Senen, Sawah Besar, Johar Baru, Menteng, Cempaka Putih, Kemayoran, Tanah Abang, dan Gambir.

Baca juga:  ORI Perwakilan Sultra Gelar PVL On The Spot di Mubar

Tidak hanya itu, festival ini juga diramaikan dengan berbagai penampilan, mulai dari band musik, bazar UMKM yang menyajikan kuliner khas daerah, hingga pertunjukan seni tari daerah dan atraksi barongsai.

Festival Pasar Baru 2024 menjadi bukti komitmen Pemerintah Kota Jakarta Pusat dalam menjaga warisan budaya sekaligus memperkuat perekonomian melalui kegiatan yang berfokus pada potensi pariwisata daerah. (Sugeng P)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler

PT. ABINDO Luncurkan Almaz Fried Chicken dengan Misi Sosial dan Ekonomi

Pemalang | VoA - Pada tanggal 14 Juni 2024, PT. ABINDO tidak hanya meluncurkan satu brand baru, tetapi juga membuka peluang baru dan memberikan...

Dampak Kekecewaan Konsumen Terhadap Pembangunan Perumahan PT Rumahku Surgaku Berbuntut Gugatan ke Pengadilan

Tangerang | VoA - Pembangunan perumahan yang dipasarkan oleh PT Rumahku Surgaku melalui PT Fidemarko Maruchi Perkasa menimbulkan gelombang kekecewaan di kalangan konsumen. Ketidakpuasan...

Hemat Menyala Mitra Merana”  Isi Pesan Karangan Bunga yang Dikirim ke Kantor Gojek

Surabaya | VoA - Para mitra pengemudi Gocar mengirimkan karangan bunga kepada Gojek sebagai aksi damai menolak insentif dengan skema Hemat. Informasi yang telah dihimpun voa.co.id...

Nama Budi Leksono Masuk dalam Hasil Pemilu 2024 DPRD Surabaya Dapil 1-5, “Berikut Nama 50 Caleg yang Lolos

Surabaya | VoA- Di DPRD Surabaya Dapil 1, politisi senior PDI Perjuangan Surabaya, Budi Leksono kembali terpilih. Di dapil ini, ia didampingi Tri Didik Adiono atau yang akrab...

Fenomena Sosial Warung Madura Cukup Menarik Dikaji, Polemik Ini Direspon Senator Jatim dan Dinkopdag kota Surabaya

Surabaya | VoA - Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) menyatakan tidak pernah melarang warung-warung Madura beroperasi 24 jam. Alasannya karena toko kelontong Madura...

Wali Murid MAN Sidoarjo Ditarik Rp 12 Juta Sambat Lewat Media Sosial

Surabaya | VoA - Salah satu wali murid MAN  Sidoarjo mengeluhkan tingginya biaya yang ditarik bagi siswa baru. Pada tahun ajaran 2024/ 2025. Sekolah...
Berita terbaru
Berita Terkait