Batu Bara,(Sumut) | VoA – Diikuti ratusan warga binaan, lembaga pemasyarakatan (Lapas) Labuhan Ruku bersama dengan Komite Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batu Bara melaksanakan simulasi pemungutan dan perhitungan suara TPS. Hal ini dilakukan guna memastikan agar pemilu tahun 2024 berjalan dengan tertib aman serta lancar.
Dalam kesempatan tersebut, Kalapas Kelas II A Labuhan Ruku, Alexa dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini perlu dilakukan sebagai bentuk pemahaman tugas bagi anggota KPPS serta bagaimana dan cara mekanismenya nanti. Untuk itu diharapkan kepada seluruh yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilu ini nantinya dapat melaksanakan dengan sebaik baiknya. Senin ( 05/02/2024 ) di Lapas Kelas II A Labuhan Ruku
Selain itu lanjut Alexa, kami berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap warga binaan pemasyarakatan ( WBP ) akan memiliki kesempatan dan pemahaman yang cukup terhadap proses demokrasi, termasuk hak pilih mereka dalam pemilu.
“Melalui kerjasama dengan KPU Kabupaten Batu Bara, kami melaksanakan simulasi serta sosialisasi pemilu guna memastikan kesiapan bagi para WBP untuk mengambil bagian dalam proses pemilihan umum. Dan kami yakin bahwa partisipasi aktif bagi para WBP akan memperkuat integritas demokrasi di negara ini,” tegas Alexa
Warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Labuhan Ruku tampak sangat antusias dalam mengikuti simulasi dan sosialisasi pemilu tahun 2024. Dan diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini petugas Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku nantinya dapat mempunyai gambaran yang konkret saat pemilu 2024 ini berlangsung
Simulasi dan sosialisasi pemungutan dan perhitungan suara di TPS Lapas Kelas IIA Labuhan Rukun ini juga dihadiri oleh Plh Komisioner beserta rombongan anggota KPU Kabupaten Batu Bara serta seluruh tim KPPS Lapas sebanyak 40 orang dan dibantu anggota Linmas sebanyak 5 orang. ( Joko )