Depok | VoA – Calon Legislatif (Caleg) Gerindra DPRD Kota Depok nomor urut 1, Hamzah, mengunjungi warga di RT 04, RW 07, Banjaran Pucung, Cilangkap, Tapos. Dalam kunjungannya ini, Hamzah tak hanya menyapa warga tetapi juga berkesempatan untuk bersantap bersama mereka dengan menu rumahan, Kamis (11/01/2024)
Warga setempat menyambut kunjungan Hamzah dengan hangat. Kedekatan ini telah terjalin sejak lama, dan salah satu warga, Siti Mutmainah, berbagi pengalamannya mengenai kontribusi positif Hamzah di wilayah tersebut. Menurut Siti, Hamzah telah banyak membantu warga dan dikenal sebagai sosok yang baik serta suka bercanda dengan warga.
Tak hanya itu, Hamzah juga terkenal peduli terhadap kesehatan warga. Siti Mutmainah menyampaikan bahwa Hamzah selalu menanyakan kesehatan warga saat berkunjung dan bahkan pernah membantu dalam situasi darurat kesehatan dengan menghubungi ambulans atau membawa sendiri warga sakit ke rumah sakit dengan mobilnya.
Hal senada juga di ungkapkan Kartika sari, seorang warga Cilodong berusia 39 tahun. Menurutnya, kemajuan di daerah tersebut dapat dirasakan oleh warga juga berkat perjuangan Hamzah. Kartika merasa yakin bahwa Hamzah akan meraih dukungan di Cilodong, berdasarkan dedikasinya di DPRD dan aspirasinya untuk kemajuan wilayah.
Sementara itu, Tim Hamzah Centre RW 07 Cilangkap, Yanih, menyatakan bahwa kunjungan seperti ini adalah rutinitas Hamzah untuk tetap mengenal kondisi warga secara langsung. Yanih menegaskan bahwa Hamzah dekat dengan warga, bahkan menyempatkan diri untuk makan bersama mereka dengan menu rumahan.

Dalam kunjungannya, Hamzah tidak hanya berfokus pada kegiatan kampanye, tetapi juga meluangkan waktu untuk menengok warga lansia yang sedang sakit. Menurut Yanih, Hamzah menanyakan secara langsung mengenai kondisi kesehatan dan memberikan dukungan moral kepada warga yang sedang mengalami kesulitan.
Keaktifan Hamzah di lapangan dan kepeduliannya terhadap kesejahteraan warga menciptakan harapan bahwa ia dapat kembali terpilih sebagai anggota DPRD Kota Depok. Dengan memperjuangkan aspirasi rakyat, Hamzah diharapkan dapat terus membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi wilayah Tapos-Cilodong. Melalui dedikasi dan hubungannya yang erat dengan warga, Hamzah menjadi pilihan yang kuat untuk mewakili dan memperjuangkan kepentingan masyarakat di tingkat legislatif. (ed)