close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

27.5 C
Jakarta
Sabtu, Januari 18, 2025

Ndoro Nur: Pembebasan Biaya Pendidikan dan Kesehatan, Serta Inovasi Pertanian di Pemalang

spot_img

Pemalang | VoA –  Bakal Calon Bupati (Bacabup) Pemalang, RM Nurhidayat Hanyokro Kusumo, yang akrab disapa Ndoro Nur, menegaskan komitmennya untuk membebaskan biaya pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Pemalang.

Pernyataan ini disampaikan Ndoro Nur dalam acara “Deklarasi Bacabup & Bacawabup Pemalang” yang berlangsung di Caffe Watusangan, Kecamatan Moga, Pemalang, Minggu (28/07/2024).

Ndoro Nur juga menyoroti pentingnya pemberdayaan sektor pertanian di Pemalang. Ia berencana untuk mengimplementasikan program “Farming Integrated” guna memajukan pertanian dan meningkatkan kesejahteraan para petani di wilayah tersebut.

Dalam acara yang sama, Ndoro Nur memperkenalkan teknologi inovatif yang telah dikembangkannya, yaitu alat bernama “Ndoro Tech” yang mampu mengubah sampah menjadi energi terbarukan berupa bahan bakar atau RDF.

Baca juga:  Batal Usung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta, PDI-P Usung Pramono Anung-Rano Karno

Teknologi ini telah diuji coba di Kabupaten Bandung dan diharapkan dapat menjadi solusi pengolahan sampah pada tingkat nasional.

“Alat tersebut dengan nama ‘Ndoro Tech’ yang sudah dipakai dan diuji coba di Kabupaten Bandung, bahkan kedepannya alat ini akan menjadi solusi pengolahan sampah pada tingkat nasional,” ujar Ndoro Nur menjawab pertanyaan simpatisan dalam acara deklarasi tersebut.

Selain itu, Ndoro Nur menekankan niatnya untuk meningkatkan upah guru-guru pondok pesantren agar sesuai dengan standar Upah Minimum Regional (UMR).

“Kami pasangan Bupati dan Wakil Bupati (Ndoro Nur & Vicky Prasetyo) bertekad untuk membawa arah Pemalang yang berkemajuan serta langgeng. Kami bersama-sama akan bekerja keras demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat serta menciptakan masa depan yang lebih baik untuk Pemalang,” pungkasnya.

Baca juga:  Prabowo Subianto Targetkan Supian-Chandra Menang Telak di Pilkada Depok

Dalam kesempatan yang sama, Vicky Prasetyo, calon Wakil Bupati yang berpasangan dengan Ndoro Nur, menyatakan komitmennya untuk mengajak masyarakat bersama-sama membangun Pemalang yang lebih baik dengan slogan “NOTO Pemalang”.

Ia juga berencana mewakafkan aset media sosialnya untuk mempromosikan serta membangun Kabupaten Pemalang.

“Saya juga akan mewakafkan aset media sosial saya untuk mempromosikan serta membangun Kabupaten Pemalang. Jika kami mendapat amanah ini, semua aset medsos Vicky akan dijadikan Official Pembangunan Pemalang dalam mengakomodir semua aspirasi masyarakat,” ujar Vicky.

Baca juga:  Pengukuhan dan Perpanjangan Masa Tugas 126 Anggota BPD di Kecamatan Ulujami

Vicky juga optimistis bahwa Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemalang yang cukup besar serta populasi yang besar merupakan modal penting untuk meyakinkan institusi nasional dan para pengusaha besar untuk berinvestasi di Pemalang.

“APBD Pemalang yang cukup besar dan populasi yang besar, hal ini merupakan modal dan bisa meyakinkan institusi nasional dan para pengusaha besar untuk berinvestasi agar ekonomi masyarakat bisa bangkit dan berkembang,” tutup Vicky Prasetyo.

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pemalang ini siap membawa perubahan besar dan menjanjikan masa depan yang lebih baik untuk Kabupaten Pemalang. (Eko B Art)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler

PT. ABINDO Luncurkan Almaz Fried Chicken dengan Misi Sosial dan Ekonomi

Pemalang | VoA - Pada tanggal 14 Juni 2024, PT. ABINDO tidak hanya meluncurkan satu brand baru, tetapi juga membuka peluang baru dan memberikan...

Dampak Kekecewaan Konsumen Terhadap Pembangunan Perumahan PT Rumahku Surgaku Berbuntut Gugatan ke Pengadilan

Tangerang | VoA - Pembangunan perumahan yang dipasarkan oleh PT Rumahku Surgaku melalui PT Fidemarko Maruchi Perkasa menimbulkan gelombang kekecewaan di kalangan konsumen. Ketidakpuasan...

Hemat Menyala Mitra Merana”  Isi Pesan Karangan Bunga yang Dikirim ke Kantor Gojek

Surabaya | VoA - Para mitra pengemudi Gocar mengirimkan karangan bunga kepada Gojek sebagai aksi damai menolak insentif dengan skema Hemat. Informasi yang telah dihimpun voa.co.id...

Fenomena Sosial Warung Madura Cukup Menarik Dikaji, Polemik Ini Direspon Senator Jatim dan Dinkopdag kota Surabaya

Surabaya | VoA - Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) menyatakan tidak pernah melarang warung-warung Madura beroperasi 24 jam. Alasannya karena toko kelontong Madura...

Nama Budi Leksono Masuk dalam Hasil Pemilu 2024 DPRD Surabaya Dapil 1-5, “Berikut Nama 50 Caleg yang Lolos

Surabaya | VoA- Di DPRD Surabaya Dapil 1, politisi senior PDI Perjuangan Surabaya, Budi Leksono kembali terpilih. Di dapil ini, ia didampingi Tri Didik Adiono atau yang akrab...

Seduluran Abdi Dalem Eyang Joko Dolog serta KPJ dan Warga RW 02 Kompak Bagi Takjil On the Road

Surabaya | VoA - Moment Ramadan tahunan ini selalu dimanfaatkan Kelompok Pemusik Jalanan (KPJ) kota Surabaya untuk berbagi takjil dan buka bersama baik On the...
Berita terbaru
Berita Terkait